TENGGARONG – Sesuai dengan himbauan dan sekaligus instruksi dari Penjabat Bupati Kutai Kartanegara H Sulaiman Gafur, teruntuk seluruh kepala satuan kerja perangkat daerah SKPD, dinas / instansi, lembaga yang terkait untuk ikut berpartisipasi menyemarakan dan memeriahkan pelaksanaan kegiatan Erau 2010, dengan menggelar berbagai kegiatan yang mana dananya disesuaikan dengan anggaran masing – masing SKPD.
Menyikapi hal tersebut, Dinas Sosial Kabupaten Kutai Kartanegara telah mengagendakan 16 ( enam belas ) ribu bantuan kepada masyarakat. Demikian dikatakan Mursito Kepala Dinas Sosial Kukar di sela – sela persiapan Erau 2010 di ruang serba guna Kantor Bupati Kutai di Tenggarong. ( 01/4).Dari 16 ribu bantuan yang akan disalurkan tersebut ada 9 ( sembilan ) item bantuan yang meliputi bantuan untuk vetran, anak cacat , rumah tak layak huni, bantuan untuk masyarakat miskin, wts dan lain sebagainya.Mudah – mudahan bantuan yang diberikan oleh Dinas Sosial Kukar ini, mampu mengurangi dan mengatasi beban penderitaan masyarakat Kukar, tambah Mursito. ( Betty – hmp 04 )